Mengambil Risiko yang Benar

… Sungguhpun berlawanan dengan undang-undang; kalau terpaksa aku mati, biarlah aku mati.  Ester 4:16.

Dalam kehidupan ini sebenarnya kita diperhadapkan dengan berbagai macam risiko. Misalnya jika naik mobil, ada tabrakan, jika naik pesawat risiko untuk jatuh, jika naik kapal laut ada risiko tenggelam. Seorang pengusaha mempunyai risiko untuk rugi, dokter mempunyai risiko salah memberi obat dan masih banyak lagi yang lain.

Apapun juga yang kita lakukan, siapapun diri kita dan apa profesi kita sebenarnya setiap kita mempunyai risiko, besar maupun kecil. Orang yang takut untuk menghadapi risiko tidak akan pernah berani melangkah. Risiko merupakan hal yang wajar dalam hidup ini, itu sebabnya jangan takut untuk menghadapi risiko.

Tiga hal yang perlu diperhatikan: pertama, upayakan risiko besar dikecilkan dan risiko kecil disingkirkan. Kedua, jangan ambil risiko besar untuk sesuatu yang nilainya kecil atau tidak ada nilainya. Ketiga, jangan takut menghadapi risiko besar untuk pekerjaan yang mempunyai nilai tinggi di mata Tuhan. Ester telah melakukannya dan ia berhasil. (BHW)

 

You may also like...