Renew The Mind
Tema Mei : MORE INTIMATE (LEBIH INTIM)
Judul : RENEW THE MIND – MEMPERBAHARUI PIKIRAN
Topik : Akal budi orang percaya harus diperbaharui
Ayat-ayat : Efesus 4:17-24
Bagi orang yang sudah bertobat dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamatnya, maka hidupnya akan mengalami perubahan. Perubahan dari manusia lama menjadi manusia baru. Wujud daripada perubahan tersebut adalah memperbaharui pikiran (renew the mind), dimana orang yang bersangkutan akan meninggalkan cara hidupnya yang lama, ganti menuju kepada cara hidupnya yang baru, yaitu hidup menurut kebenaran yang nyata dalam Yesus Kristus, dan senatiasa berusaha untuk semakin dekat dalam persekutuannya dengan Allah (more intimate).
Bagaimana pikiran kita diperbaharui setiap hari supaya kita semakin memiliki hubungan yang dekat dengan Tuhan? Ada tiga hal yang dapat kita lakukan, yaitu:
- Kita harus berani memutuskan masa lalu kita.
Saatnya kita harus move on, maksudnya adalah kita harus berkomitmen untuk fokus hanya kepada janji Tuhan atas hidup kita ke depan. Kita harus berkomitmen untuk meninggalkan masa lalu kita yang sia-sia. Arahkan pikiran kita kepada janji Tuhan dan hidupi janji-janji kebenaran Firman Tuhan tersebut dengan iman. (Filipi 3:13).
- Kita harus waspada.
Kita harus belajar untuk sadar dan waspada yaitu untuk senantiasa memilah hal-hal yang baik dan perlu dikonsumsi bagi pikiran kita. Karena dari pikiran akan muncul tindakan. Oleh karena itu ketika yang masuk ke dalam pikiran kita adalah hal-hal tentang kebenaran, atau pengharapan kepada Tuhan maka yang dihasilkan juga kebenaran dan iman yang sejati. Pada prinsipnya, kualitas input akan menentukan kualitas output. Dan ini adalah merupakan proses yang terjadi terus menerus untuk memperbaharui pikiran kita setiap hari (Kolose 3:10).
- Kita harus menyadari bahwa perjalanan kehidupan adalah sebuah proses.
Ada sebuah transisi perubahan dari manusia lama menjadi manusia baru. Dan ini adalah sebuah proses yang harus dilewati terus menerus sepanjang kehidupan kita. Dalam hal ini kita harus menyikapinya dengan benar, yaitu dengan cara sbb.:
- Manfaatkan proses yang berlangsung dengan membaca Firman Tuhan dan menjadikan Firman Tuhan untuk mengubah pikiran kita setiap hari. Jadikan Firman Tuhan sebagai cermin kehidupan untuk mengubah dan memperbaiki hal-hal yang tidak berkenan dalam hidup kita.
- Manfaatkan proses yang berlangsung dengan menjalin persekutuan yang akrab dengan Tuhan. Karena melalui persekutuan yang terus menerus dengan Tuhan setiap hari, membuat kita semakin intim dan semakin mengerti kehendak Tuhan (Roma 12:2).
Pertanyaan dan Aplikasi:
Renungan Firman Tuhan hari ini mengajar kita bahwa memperbaharui pikiran (renew the mind) adalah bukan sebuah pilihan, melainkan sebuah proses yang harus kita lewati. Langkah yang paling efektif adalah dengan membaca Firman Tuhan setiap hari. Sudahkan Anda membaca Firman Tuhan setiap hari? Sharingkan!
[HP]