Walking in Faith

Tema November : Moving Forward

Judul : Walking in Faith (Berjalan Dalam Iman)

Pembicara : Pdt. Arman Harijanto

Roma 1:17

Sebab di dalamnya nyata kebenaran Allah, yang bertolak dari iman dan memimpin kepada iman, seperti ada tertulis: “Orang benar akan hidup oleh iman.” 

Markus 5:25-34.

25Adalah di situ seorang perempuan yang sudah dua belas tahun lamanya menderita pendarahan. 26Ia telah berulang-ulang diobati oleh berbagai tabib, sehingga telah dihabiskannya semua yang ada padanya, namun sama sekali tidak ada faedahnya malah sebaliknya keadaannya makin memburuk. 27Dia sudah mendengar berita-berita tentang Yesus, maka di tengah-tengah orang banyak itu ia mendekati Yesus dari belakang dan menjamah jubah-Nya. 28Sebab katanya: “Asal kujamah saja jubah-Nya, aku akan sembuh.” 29Seketika itu juga berhentilah pendarahannya dan ia merasa, bahwa badannya sudah sembuh dari penyakitnya. 30Pada ketika itu juga Yesus mengetahui, bahwa ada tenaga yang keluar dari diri-Nya, lalu Ia berpaling di tengah orang banyak dan bertanya: “Siapa yang menjamah jubah-Ku?” 31Murid-murid-Nya menjawab: “Engkau melihat bagaimana orang-orang ini berdesak-desakan dekat-Mu, dan Engkau bertanya: Siapa yang menjamah Aku?” 32Lalu Ia memandang sekeliling-Nya untuk melihat siapa yang telah melakukan hal itu. 33Perempuan itu, yang menjadi takut dan gemetar ketika mengetahui apa yang telah terjadi atas dirinya, tampil dan tersungkur di depan Yesus dan dengan tulus memberitahukan segala sesuatu kepada-Nya. 34Maka kata-Nya kepada perempuan itu: “Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu!” 

Perempuan yang sakit pendarahan ini dengan berani mengekspresikan imannya kepada Yesus di depan banyak orang. Maka kata Yesus kepada perempuan itu: “Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu!” (Ayat 34). 

Iman dalam ayat ini dimaksudkan untuk menggiring kita mengenal karya keselamatan dari Yesus Kristus. Semua aspek kehidupan kita harus berjalan di dalam iman yang memancarkan kasih Kristus sehingga orang lain dapat melihat Kristus dalam diri kita pada saat kita merespon setiap pergumulan hidup dengan iman yang benar. Apapun yang terjadi dalam hidup kita seharusnya bisa menjadi berkat bagi orang lain. 

Ada lima hal penting yang harus kita ketahui, yaitu sebagai berikut: 

  1. Tuhan tidak meminta kita mencoba segala cara dulu dan setelah putus asa berpaling kepada-Nya. (Markus 5:26). 

Berjalan dalam iman bukan pilihan melainkan keharusan karena Yesus adalah satu-satunya Tuhan dalam hidup kita. Yesus harus menjadi fokus dalam hidup kita setiap hari. Sehingga apapun yang kita alami harus kita yakini ada campur tangan Tuhan. 

  1. Iman kita disempurnakan hanya di dalam Kristus melalui Firman-Nya. Bukan demi hasil tetapi prosesnya (Markus 5:27; Galatia 2:20). 

Iman kita bisa disempurnakan lewat Firman-Nya. Setiap hari kita diproses lewat Firman Tuhan. Orang yang berjalan dalam iman adalah Orang yang setiap hari berinteraksi dengan Firman-Nya terus menerus. Iman kita disempurnakan dalam Kristus supaya orang di sekitar kita bisa melihat kuasa Tuhan. 

  1. Bukan satu pintu besar yang terbuka melainkan banyak pintu-pintu kecil satu persatu yang terbuka (Markus 5:28; Mazmur 119:105). 

Tuhan menghargai proses yang kita alami langkah demi langkah. Berjalan dalam iman berarti berjalan dalam ketaatan kecil selangkah demi selangkah. 

  1. Berjalan dalam iman membutuhkan kepekaan bukan keserakahan (Markus 5:29). 

Berjalan dalam iman butuh kepekaan supaya ketika kita mengalami kuasa Tuhan pada saat itu juga kita bisa langsung mengucap syukur. 

  1. Berjalan dalam iman berarti bersikap penuh penyerahan kepada agenda Tuhan (Markus 5:33). 

Orang yang berjalan dalam iman menjunjung tinggi kerendahan hati dan tidak membawa agendanya sendiri melainkan berserah sepenuhnya kepada agenda Tuhan. 

Aplikasi:

Dalam kehidupan kita pasti masih ada pergumulan, tetapi Tuhan pasti akan menyempurnakan orang yang berjalan dalam iman. Sharingkan pengalaman kuasa Tuhan dalam hidup Anda masing-masing! 

[HP]

You may also like...