Gunakan Mata Dengan Selektif
Aku telah menetapkan syarat bagi mataku, masakan aku memperhatikan anak dara? Ayub 31:1
Sistem komputer bekerja dalam tiga tahap: input (masukan), process (proses), dan output (hasil). Demikian juga cara kerja otak manusia. Setiap data yang diterima oleh otak akan segera diproses dan hasilnya akan dikeluarkan. Salah satu anggota tubuh yang menjadi alat masukan (input device) bagi otak adalah mata. Apapun yang dilihat oleh mata akan diterima oleh otak dan diproses dengan segera.
Mata mempunyai keinginan (I Yohanes 2:16); celakalah orang yang mengikuti keinginannya. Itu sebabnya, membatasi hal yang kita lihat adalah keputusan tepat dan sangat bijaksana. Menggunakan mata kita dengan selektif hanya untuk melihat hal-hal yang baik sangat membantu kita untuk hidup dalam kekudusan. Seseorang yang mau hidup kudus, tetapi membiarkan matanya melihat apa saja yang diinginnya termasuk hal-hal yang tidak kudus, sama saja seperti orang yang mau menghirup udara segar di atas tumpukan sampah – mustahil. (BHW)