Penyertaan Tuhan
Dan apa yang telah kamu pelajari dan yang telah kamu terima, dan apa yang telah kamu dengar dan apa yang telah kamu lihat padaku, lakukanlah itu. Maka Allah sumber damai sejahtera akan menyertai kamu. Filipi 4:9, Mzm 145:18
Perjalanan hidup kita menuju kepada kekekalan bukanlah hal yang mudah. Ada banyak godaan dan tantangan yang harus kita hadapi. Bila kita mengandalkan kekuatan kita, maka menjadi kandaslah perjalanan kita sebab ada banyak hal yang kita tidak mengerti yang menanti di depan kita.
Pengetahuan kita sangatlah terbatasm, walaupun seandainya ada alat yang dapat memperkirakan apa yang dapat terjadi dalam beberapa waktu mendatang, itu hanyalah suatu perkiraan, bukan suatu kepastian. Bila kita hidup dalam suatu perkiraan, maka yang akan terjadi dalam hidup kita adalah suatu ketidakpastian.
Tentu kita semua tidak ingin hidup dalam suatu ketidakpastian. Kepastian tidak bisa diberikan oleh dunia ini, yang ada di dunia ini hanya ketidakpastian. Kepastian hanya ada di dalam Yesus Kristus. Dia memberikan jaminan bahwa setiap orang yang percaya kepada-Nya memperoleh hidup.
Oleh karenanya tidak ada pilihan lain, bila kita ingin hidup dalam kepastian, hiduplan dalam penyertaan Tuhan. Hidup dalam penyertaan Tuhan akan terjadi setiap saat dalam hidup kita bila kita memegang dan melakukan Firman Tuhan setiap hari.
Maka itu jangan kita menjadi lalai untuk menerima dan memperkatakan Firman Tuhan serta melakukannya. Firman-Nya berkuasa untuk melindungi, memelihara dan mengalahkan musuh kita, yaitu iblis. Bila Firman-Nya bersama kita setiap hari, maka dapat dipastikan bahwa kemenangan di setiap waktu sampai pada kekekalan menjadi bagian kita. Kepastian penyertaan Tuhan setiap waktu ada pada orang yang hidup mencintai Firman-Nya. (SAZ)