Your Comforter (Penghibur Anda)

Judul                   :  Your Comforter

Ayat                    :  Yohanes 14:25-26; Maz 94:19; Roma 8:26

 

Keadaan jaman membawa orang semakin mengalami depresi. Kehidupan yang biasa-biasa saja akan membawa orang terseret dengan dunia yang menuju kehancuran.  Itu sebabnya kita perlu hidup diatas rata-rata, perlu Roh Kudus untuk memenuhi hidup kita.

 

Yohanes 14:25-26, Roh kudus yang diutus oleh Bapa adalah :

  1. Yang akan mengajarkan segala sesuatu
  2. Yang akan mengingatkan kita akan Firman Tuhan

 

Roh Kudus merupakan pribadi, itu sebabnya Roh Kudus memiliki perasaan, pikiran dan kehendak.

Roh Kudus juga sebagai roh penghibur.  Mazmur 94:19, Daud menuliskan ketika hidupnya penuh dengan pergumulan, Penghiburan dari Tuhan yang menyenangkan jiwanya.

 

Roh Kudus dalam bahasa aslinya Parakletos.

Para : Yang berjalan berdampingan

Kletos : Yang dipanggil

Jadi Roh Kudus adalah yang dipanggil mendampingi kita.  Itu sebabnya Roh Kudus  omni present – maha hadir.

 

Bagaimana cara Roh Kudus bekerja?

  1. Ketika kita memanggil-Nya, Dia akan hadir dan bekerja.

Ketika kita tidak tahu harus berbuat apa, panggil Roh Kudus.  Dia adalah pribadi Allah Bapa juga, dan Dia yang akan menolong kita.

  1. Roh Kudus mengingatkan akan Firman Tuhan

Itu sebabnya kita harus membaca Firman Tuhan setiap hari.  Roh Kudus akan menolong kita untuk mengingatkan kita akan Firman Tuhan yang kita baca.

  1. Roh Kudus membantu kita berdoa

Ketika kesulitan terjadi, tidak tahu harus berdoa seperti apa, Roh Kudus yang akan membantu kita berdoa.   Roma 8:26

 

Pertanyaan dan Aplikasi Penerapan :

  1. Melihat pengertian dari arti Roh Kudus adalah yang dipanggil mendampingi kita, sudahkah saudara melibatkan Roh Kudus dalam kehidupan saudara? Kalau sudah, sebatas apa saudara melibatkan pribadi roh kudus dalam hidup saudara? Kalau belum, apa yang menjadi kendala? (Kendala yang mereka hadapi bisa didoakan pada waktu akhir pertemuan kesan)
  2. Mintalah 2 atau 3 orang untuk sharing pengalaman pribadi mereka dengan Roh Kudus!
  3. Ajak dan dorong setiap anggota KESAN untuk mengalami secara pribadi pengalaman dengan Roh Kudus. Akhiri pertemuan KESAN dengan menyembah dan doa bersama !

 

You may also like...